+62 361 4722034

Informasi Seputar Asuka Japanese Language School Oita

asuka japanese language school oita

Apakah anda sedang pernah mendengar nama Asuka Japanese Language School Oita? Kali ini admin akan mengulas system pengajaran unik di lembaga kursus ini yang semoga memberikan inspirasi.

Sangat penting bagi masyarakat Indonesia untuk mengenal dunia dan membuka diri terhadap dunia internasional. Perbedaan latar budaya antara negara kita dengan negara lain seperti Jepang, China, dan negara lainnya, membutuhkan komunikasi dua arah agar bisa saling memahami. Untuk itulah, Asuka Japanese Language School Oita hadir sebagai solus untuk mengatasi kesulitan berkomunikasi khususnya dengan masyarakat Jepang.

Bagi Anda yang ingin belajar Bahasa Jepang untuk mewujudkan impian Anda, Asuka Japanese Language School dengan senang hati membantu Anda mempelajari Bahasa Jepang langsung di Jepang dan bisa meraih masa depan yang Anda inginkan.

Asuka Japanese Language School Oita telah terlibat dalam pendidikan Jepang dan telah memenuhi kebutuhan siswa yang belajar Bahasa Jepang sejak 1992. Saat ini lembaga pendidikan Bahasa Jepang tersebut sudah memiliki lebih dari ratusan alumni yang tersebar di seluruh dunia.

Banyak pelajar dari berbagai Negara telah menimba ilmu di tempat ini, antara lain dari Nepal, China, Vietnam, maupun Korea Selatan. Selain disediakan fasilitas asrama, para siswa juga bisa memilih program ekstrakurikuler yang bisa dipilih dengan bebas olleh siswa-siswanya.

Detail Info Pendidikan Asuka Japanese Language School

Tujuan utama dari pendidikan Bahasa Jepang yang diselenggarakan oleh Asuka Japanese Language School Oita bukan sekedar agar anak didik mereka bisa berbicara Bahasa Jepang, tetapi juga agar mereka bisa melakukan hal yang bermanfaat dengan kemampuan Bahasa Jepang yang mereka miliki.

Asuka Japanese Language School Oita ingin agar anak didik mereka bisa merasakan kalau Bahasa Jepang yang mereka pelajari di lembaga pendidikan ini bisa bermanfaat dan mudah untuk disampaikan.

Ada dua macam kursus yang ditawarkan Asuka Japanese Language School, yakni kursus dengan lama waktunya 1,5 tahun dan kursus dengan durasi waktu 2 tahun. Namun berdasarkan pengalaman, kebanyakan murid yang belajar di sini sudah akan mampu menguasai Bahasa Jepang dengan fasih hanya dalam waktu sekitar 1,5 tahun.

Dengan mengikuti studi Bahasa Jepang di Asuka Japanese Language School, diharapkan para siswa bisa berinteraksi, belajar, dan berfikir tentang budaya asing, yang nantinya bisa mendukung kehidupan siswa ketika berada di Jepang.

Sistem pendidikan Bahasa Jepang di Asuka Japanese Language School ini diselenggarakan dalam kelas kecil, di mana jumlah muridnya tidak terlalu banyak. Hal ini dimaksudkan agar sistem belajar-mengajar di dalam kelas bisa berlangsung maksimal dan setiap siswa menerima perhatian yang penuh dari guru pembimbing selama waktu belajar.

Dukungan Bagi Siswa Asuka Japanese Language School Oita

Kebiasaan dan gaya hidup di Jepang mungkin terasa sangat asing dan berbeda dari kebiasaan dan gaya hidup di negara asal siswa. Akibatnya, siswa merasa stress dan tertekan dengan kondisi tersebut. Baca juga Syarat Visa Jepang.

Itulah sebabnya kenapa pihak Asuka Japanese Language School melakukan kepada semua siswa secara teratur. Di setiap asrama, pihak sekolah menempatkan anggota staf yang bertanggung jawab atas konseling yang dilakukan secara teratur di asrama.

Asuka Japanese Language School Oita memberikan kebebasan kepada setiap siswa yang ingin melakukan konseling kapan saja. Pihak sekolah akan berusaha untuk selalu dekat dengan setiap siswa, dan memberikan dukungan penuh secara mental untuk membantu mereka dengan setiap permasalahan yang mereka alami, seperti kesulitan beradaptasi dengan kehidupan di Jepang serta kesulitan dalam menjalin hubungan dengan teman-temannya.

Itulah informasi tentang kursus Bahasa Jepang di Asuka Japanese Language School Oita yang semoga bermanfaat untuk anda.

Be the first to comment on "Informasi Seputar Asuka Japanese Language School Oita"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*


Contact PersonHubungi WA kami